Cara Transfer Pulsa Smartfren

Cara Transfer Pulsa Smartfren Anti Ribet

Posted on

Temanmu mendadak kehabisan pulsa Smartfren? Artikel ini menyajikan informasi tentang cara transfer pulsa Smartfren tanpa ribet. Baca artikel ini sampai selesai!

Transfer Pulsa Smartfren adalah salah satu layanan yang disediakan Smartfren untuk memudahkan penggunanya untuk memperoleh pulsa dalam keadaan darurat. Dengan memanfaatkan layanan ini, kamu akan mudah  mengirimkan pulsa ke sesama pengguna Smartfren. 

Syarat Transfer Pulsa Smartfren Tanpa Ribet

Transfer Pulsa Smartfren adalah layanan yang disediakan khusus untuk pelanggan Smartfren. Sebelum melakukannya, pastikan syarat-syaratnya terpenuhi, ya.

  • Pengirim dan penerima pulsa adalah pelanggan prabayar Smartfren. 
  • Pengirim pulsa harus pelanggan prabayar Smartfren yang berada dalam masa aktif.
  • Pengirim pulsa sudah berada di jaringan Smartfren selama 30 hari atau sudah melakukan aktivasi 30 hari sebelumnya. 
  • Penerima pulsa harus pelanggan prabayar Smartfren yang berada dalam masa aktif, grace period, atau suspend period (2 way block). 

Cara Transfer Pulsa Smartfren Tanpa Ribet

Transfer Pulsa Smartfren adalah layanan transfer pulsa antar pelanggan Smartfren yang bisa dilakukan tanpa ribet. Kamu cukup menghubungi nomor *879#

atau mengirimkan SMS ke nomor 879. Caranya:

  • Aktifkan ponsel
  • Masuk ke menu pembuatan Pesan atau SMS
  • Ketik pesan baru dengan format: “KIRIM.<Nomor ponsel penerima>. <Nominal>
  • Contoh: KIRIM.088811112222.150000
  • Selanjutnya, kirim ke 879
  • Tunggu pesan balasan untuk konfirmasi
  • Balas pesan konfirmasi dengan mengetikkan kata “Ya” 
  • Transfer pulsa berhasil.

Keuntungan Kirim Pulsa Smartfren

Kirim Pulsa Smartfren adalah layanan berbagi pulsa antar pengguna Smartfren yang sangat menguntungkan. Kamu bebas mengirimkan pulsa berapa pun dan kapan pun. Hal ini tentu akan sangat membantu saat sedang khabisa pulsa dan tidak memungkinkan untuk melakukan top up.

Penerima pulsa tidak akan dikenakan biaya apa pun dan tidak ada limit pulsa yang dikirimkan per hari. Pengirim hanya disyaratkan menyisakan pulsa Rp.5,000 setelah mentransfer pulsa. Istimewanya, masa aktif penerima pulsa akan bertambah jika menerima transfer pulsa.

Kesimpulan

Cara transfer pulsa Smartfren di atas bisa dilakukan meskipun kamu tidak terhubung dengan internet. Betul-betul menguntungkan dan tidak ribet, bukan?