Snack Video dikenal sebagai salah satu aplikasi penghasil uang yang pernah viral di masanya. Biasanya untuk mendapatkan uang dari app ini kita hanya perlu menonton video atau mengundang teman saja.
Namun tahukah kalian, ternyata masih ada satu cara lagi lho untuk menghasilkan uang dari Snack Video. Yaitu dengan cara menjadi Agency Snack Video, apa maksudnya dan bagaimana caranya? Simak penjelasan berikut ini.
Apa Itu Agency Snack Video?
Agency Snack Video Adalah pihak ketiga yang menjadi bagian dari perusahaan Snack Video, dimana tugasnya sendiri adalah untuk membesarkan dan mempromosikan aplikasi Snack Video itu sendiri. Caranya yaitu dengan menjadi talent yang direkrut oleh perusahaan tersebut untuk mengisi konten di dalam aplikasi tersebut.
Sehingga orang yang diincar untuk mencari Agency Snack Video biasanya adalah para content creator. Nantinya mereka akan mendapatkan gaji yang sesuai dengan tugas dan peran mereka masing-masing.
Syarat Daftar Agency Snack Video
Bagaimana, apakah kalian tertarik untuk menjadi salah satu talent Agency Snack Video? Maka siapkan terlebih dahulu beberapa persyaratan berikut ini sebelummendaftar :
- Memiliki akun Snack Video dengan minimal 5 konten berkualitas.
- Membuat konten yang fokus pada niche tertentu saja.
- Memiliki keunikan tersendiri dari segi konten.
- Memiliki akun sosial media lain seperti IG, TikTok, Facebook dll.
Cara Daftar Agency Snack Video
Jika kalian memang sudah memenuhi persyaratan untuk menjadi agency snack video, maka bisa banget daftar melalui link berikut ini :
- Pertama, buka aplikasi Snack Video di smartphone kalian.
- Setelah itu, jangan lupa login dengan akun masing-masing.
- Jika sudah, masuk ke menu Saya atau Profil.
- Kemudian kalian pilih menu rewards Creator.
- Pilih opsi Daftar Menjadi Creator.
- Selanjutnya tinggal isi form dengan data yang dibutuhkan.
- Selesaikan proses pendaftarannya.
Berapa Gaji Agency Snack Video?
Nah satu hal lagi yang pasti membuat kalian penasaran, berapa sih pendapatan dari seorang Agency Snack Video? Jawabannya tentu akan sangat bervariasi, biasanya didasarkan pada jumlah followers yang dimiliki oleh seseoarng.
Misalnya jika seseorang punya jumlah pengikut kurang dari 10.000 maka biasanya gaji yang didapat sekitar 200 ribu rupiah. Namun jika jumlah followernya mencapai ratusan ribu, tentu pendapatannya bisa mencapai jutaan rupiah. Bagaimana, apakah kalian tertarik?