Cara Mengecilkan Ukuran PDF

Cara Mengecilkan Ukuran PDF Paling Mudah

Posted on

Untuk kebutuhan tertentu, seperti mengirim persyaratan lamaran pekerjaan ataupun tugas sekolah, file PDF perlu diperkecil ukuran filenya. Hal ini karena file Portable Document Format (PDF) bisa saja memiliki ukuran yang cukup besar dan membutuhkan bandwith yang banyak. Untuk itu, pengguna bisa mencoba cara mengecilkan ukuran PDF agar lebih sesuai dengan preferensi.

Cara Mengecilkan Ukuran PDF Sesuai Kebutuhan

Cara mengecilkan ukuran PDF bisa dilakukan sesuai perangkat yang digunakan, komputer atau ponsel, baik aplikasi terinstal maupun aplikasi web. Dengan begitu, Anda bisa memilih manakah cara yang dianggap paling sesuai. Berikut langkah yang bisa Anda terapkan.

1. Kecilkan PDF dengan Aplikasi PC

Tentu saja, Anda bisa menggunakan aplikasi edit dokumen yang sudah terinstal di komputer desktop atau laptop Anda. Berikut beberapa pilihan dan langkahnya:

Microsoft Word 2013 (atau yang lebih baru)

  1. Buka Microsoft Word lalu klik File dan pilih opsi Open
  2. Klik judul PDF yang ingin Anda perkecil ukuran filenya
  3. File PDF tersebut akan dikonversi sebagai file dokumen (DOCX) terlebih dahulu, klik Ok untuk melanjutkan
  4. Jika tidak ingin mengubah isi dokumen, silakan simpan file tersebut kembali dengan opsi Save As
  5. Pilih format menjadi PDF dengan memilih PDF pada opsi Save As Type
  6. Nah, pada opsi Optimize for : silakan pilih Minimum Size sebelum klik Save

Adobe Acrobat XI Pro

  1. Buka Adobe Acrobat XI Pro kemudian klik File
  2. Pilih file PDF yang ingin diperkecil ukurannya
  3. Klik Save As Other kemudian pilih opsi Reduced Size PDF
  4. Konfirmasi dengan klik Ok
  5. Setelah proses selesai, Klik Save file

2. Kecilkan PDF dengan Aplikasi Ponsel

Anda juga bisa mengecilkan ukuran file PDF dari aplikasi yang terinstal di smartphone. Berikut contoh aplikasi dan langkah penggunaannya:

PDF Utils

  1. Buka aplikasi PDF Utils kemudian pilih Compress PDF
  2. Klik opsi untuk upload file PDF yang Anda maksud
  3. Ikuti instruksi yang ditampilkan oleh aplikasi
  4. Setelah proses kompresi selesai, Anda bisa mendownload hasilnya

3. Kecilkan PDF melalui Aplikasi Web (Online)

Untuk kebutuhan insidentil, Anda juga bisa menggunakan layanan berbasis aplikasi web. Cara mengecilkan PDF online ini ideal jika Anda enggan menginstal aplikasi ke komputer ataupun ponsel. Anda cukup membuka aplikasi browser dan ikuti langkah berikut:

SmallPDF

  1. Kunjungi website SmallPDF
  2. Klik Pilih file kemudian pilih file PDF yang ingin Anda perkecil ukuran filenya.
  3. File kemudian akan diupload dan dikompresi
  4. Setelah prosesnya selesai, klik Unduh File Sekarang
  5. Simpan file PDF baru tersebut ke penyimpanan perangkat

ILovePDF

  1. Kunjungi situs ILovePDF
  2. Klik pada ikon PDF
  3. Pilih file PDF yang akan diupload
  4. File kemudian akan dikompres setelah Anda klik opsi Kompres PDF
  5. Tunggu prosesnya selesai dan Anda bisa mengunduh file tersebut ke penyimpanan

Kesimpulan

Demikianlah 3 pilihan cara mengecilkan ukuran PDF yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat file yang lebih ramah kuota dan penyimpanan. Dengan sedikit penurunan kualitas, file PDF hasil proses ini tetap memastikan bahwa dokumen portabel tersebut tetap dapat terbaca.